Implementasi Pendidikan Karakter Siswa Dalam Pembelajaran Pendidikan Pancasila di Kelas IV UPTD SD Inpres Umapura Kecamatan Alor Barat Laut Kabupaten Alor
DOI:
https://doi.org/10.12220/2cw0he23Kata Kunci:
Pendidikan Karakter, Pendidikan PancasilaAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan Implementasi Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran Pendidikan Pancasila pada siswa kelas IV di UPTD SD Inpres Umapura. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif yaitu dengan melakukan penelitian langsung di sekolah berkaitan dengan implementasi pendidikan karakter siswa dalam pembelajaran Pendidikan Pancasila di kelas IV. Data yang diperoleh melalui proses observasi, wawancara dan dokumentasi kemudian dianalisis, digambarkan dan diringkas kejadian atau fenomena yang diperoleh. Selain itu juga dengan membaca berbagai sumber referensi kemudian dihubungkan dengan topik yang dibahas sampai kemudian dapat disampaikan kembali dalam bentuk deskripsi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi pendidikan karakter dalam pembelajaran Pendidikan Pancasila sudah berjalan, bentuk pelaksanaannya dilakukan pada saat persiapan pembelajaran, proses pembelajaran dan evaluasi pembelajaran Pendidikan Pancasila. Proses perencanaan dilakukan oleh guru untuk menentukan nilai karakter yang akan dikembangkan pada siswa. Pada proses pelaksanaan pembelajaran, guru mengaitkan pendidikan karakter ke dalam kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup, terakhir pada proses penilaian implementasi pendidikan karakter, guru menggunakan tiga penilaian, yaitu penilaian kognitif, afektif, dan psikomotorik.
Unduhan
Referensi
Arina, Allif Via, Ina Magdalena, Ahmad Arif Fadilah.
2022 “Implementasi Pendidikan Karakter Melalui Budaya Sekolah di SD Amanah Kota Tangerang” ARZUSIN: Jurnal Manajemen dan Pendidikan Dasar. Vol. 2 No. 4. (Agustus).
Depdiknas
2003 Undang-undang RI No.20 tahun 2003. sistem pendidikan nasional.
Dewi Setiyaningsih, Fitria Rosmi, Gunawan, dkk,
2020 Implementasi Pendidikan Karakter Dalam Pembelajaran PKn di Sekolah Dasar : Jurnal Ilmu Pendidikan Dasar Vol, 3. No, 2. September 2020 p-ISSN: 2620-5246 dan e-ISSN: 2620-6307
Dian Chaerani Utami dkk,
2022 Implementasi Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran PKN Siswa Kelas IV SDN Kampung Besar II Teluk Naga Kabupaten Tangerang Jurnal Pendidikan dan Konseling Volume 4 Nomor 4 Tahun 2022 E-ISSN: 2685-936X dan P-ISSN: 2685-9351 Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
Fadilah, dkk.
2021 Pendidikan Karakter. Jawa Timur: CV. Agrapana Media.
Fadli, M. R.
2021 Memahami desain metode penelitian kualitatif. Humanika, Kajian Ilmiah Mata Kuliah Umum, 21(1), 33-54.
Hikmah, S. N., & Dewi, D. A.
2021 Meninjau Sejauh Mana Implementasi Nilai Pendidikan Karakter Melalui Pendidikan Kewarganegaraan di Perguruan Tinggi. Jurnal Kewarganegaraan, 5(2), 417–425. https://journal.upy.ac.id/index.php/pkn/article/view/1745
Laurentius Ni, Gonsiliana Melan, Yohanes Wendelinus Dasor.
2021 Implementasi Pendidikan Karakter Dalam Pembelajaran PPKn Di Sekolah Dasar. Jurnal Literasi Pendidikan Dasar, Vol. 2, No. 2, 2021 ISSN: 2746 – 1505.
Malaka, Sanusi, Ruslan, dan Mamimun
2020 Internalisasi nilai-nilai pancaila dalam proses pendidikan dan kewarganegaran di sekolah”, jurnal Pendidikan Kewarganegaraan Undikshan, 8 (1), Februari 2020.
Nitten dan Bulu,
2020 “Pemetaan implementasi pendidikan karater di sekolah dasar se-kota Kupang”, Jurnal kependidikan, 6 (1), Maret 2020.
Parhan dan Sukaenah,
2020 “Pendekatan kontekstual dalam meningkatan pembelajaran pendidikan pancasila dan kewarganegaraan di sekolah dasar”, jurnal pendidikan pancasila dan kewarganegaraan, 5 (2), 2020
Pertiwi, Amalia Dwi.
2021 “Implementasi Nilai Pendidikan Karakter Dalam Mata Pelajaran PKn di Sekolah Dasar”, Jurnal Basicedu, Vol 5 No. 5,
Sugiyono.
2016 Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: PT Alfabet.
Sugiyono
2017 Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta, CV
Sukatin dkk.
2020 Analisis perkembangan emosi anak usia dini. Jurnal ilmiah tumbuh kembang anak usia dini. Vol 5. No (2). ISSN 2477- 4715.

Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2025 Sudarto Lukman Lema, Hadi Abdul Aziz Kammis (Autor/in)

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.